Empat perwakilan dari MAGNET menerima penghargaan dalam acara Sawit Indonesia Award 2024

MAGNET Terima Penghargaan di Acara Sawit Indonesia Award 2024

Jakarta, 13 Desember 2024 – PT Mitra Akses Globalindo (MAGNET), penyedia layanan internet dan komunikasi data di Indonesia, menerima penghargaan dalam kategori Solusi Inovatif Komunikasi Perkebunan Sawit di acara Sawit Indonesia Award 2024. Acara penghargaan ini berlangsung di Royal Kuningan Hotel, Jakarta pada Kamis, 12 Desember 2024. Acara nominasi yang diadakan oleh Majalah Sawit Indonesia ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Direktur Jenderal Industri Agro Kementerian Perindustrian (Kemenperin), Putu Juli Ardika dan Ketua Umum DPP Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (APKASINDO), Gulat Manurung.

Penghargaan yang diterima MAGNET diberikan sebagai pengakuan atas kontribusi solusi Prismax untuk mendukung transformasi digital di sektor perkebunan sawit. Prismax adalah platform komunikasi data dengan teknologi radio trunking yang memungkinkan konektivitas di wilayah rural, termasuk area terpencil yang tidak terjangkau jaringan internet. Kemampuan Prismax mendukung produktivitas dan efisiensi operasional perkebunan melalui pemantauan real-time, pengelolaan perangkat IoT, dan solusi berbasis sistem lainnya.

“Penghargaan ini menjadi bukti nyata komitmen kami untuk terus berinovasi menghadirkan solusi yang tidak hanya mempermudah komunikasi tetapi juga mendukung digitalisasi dan hilirisasi di area rural, terkhusus di perkebunan sawit,” kata Joe Mashari, Direktur Utama MAGNET. “Melalui Prismax, kami ingin membantu pelaku industri sawit mengoptimalkan operasional mereka dengan teknologi terkini.”

Acara Sawit Indonesia Award 2024 memberikan 42 penghargaan kepada berbagai perusahaan, lembaga, dan tokoh yang memiliki rekam jejak luar biasa di industri sawit. Penerima penghargaan dinilai berdasarkan kinerja dan kualitas produk yang dihasilkan.

MAGNET berharap bahwa solusi Prismax dapat menjadi kunci dalam mendorong modernisasi sektor perkebunan sawit, sejalan dengan program hilirisasi yang didukung pemerintah. Dengan kemampuan seperti integrasi IoT untuk pelacakan hasil kebun, deteksi dini kebakaran hutan, dan efisiensi distribusi hasil perkebunan, Prismax menjadi solusi holistik yang mengintegrasikan teknologi dengan kebutuhan industri.

Ke depan, MAGNET berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi yang mendukung pemerataan konektivitas dan transformasi digital untuk operasional bisnis di area rural, terkhusus sektor perkebunan sawit.

Tentang PT Mitra Akses Globalindo (MAGNET)

PT Mitra Akses Globalindo (MAGNET) adalah perusahaan penyedia solusi layanan internet dan komunikasi data serta penyedia layanan IT profesional yang terpercaya dan berpengalaman dengan lisensi operasi ISP (Internet Service Provider). MAGNET memiliki infrastruktur yang handal berbasis serat optik (fiber optic) maupun nirkabel (wireless) yang didukung oleh tenaga profesional bersertifikasi. MAGNET memberikan performa terbaik untuk perusahaan pelanggan dengan keunggulan layanan komunikasi data, cloud, VPN, dan IoT (Internet of Things). 

Didirikan secara resmi pada tahun 2014, MAGNET telah melayani pelanggan sejak 2010 dan memiliki rekam jejak yang positif sebagai penyedia solusi layanan internet dan komunikasi data bagi banyak perusahaan terkemuka di Indonesia. MAGNET memperoleh lisensi operasi ISP (Internet Service Provider) pada tahun 2015 atas kepercayaan dan dukungan pelanggan kepada kami. Hal tersebut tentunya semakin memperkuat eksistensi MAGNET di industri penyedia solusi layanan internet dan komunikasi data di Indonesia. MAGNET berupaya memberikan inovasi teknologi serta selalu memberikan pelayanan yang prima dan berkualitas sebagaimana harapan para pelanggan. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi mag.net.id.

Kontak Media
info@mag.net.id
0800-1503-009​ (Toll-free Hotline)
0811-1208-898 (Marketing Communication)